Bukit Paralayang merupakan tempat yang berada di daerah pantai parangtritis, kabupaten Bantul, yogyakarta. Lebih tepatnya terletak diatas pantai parangtritis. Sesuai dengan namanya yaitu paralayang maka bukit tersebut sering digunakan untuk olahraga paralayang oleh komunitas paralayang. Jalur yang digunakan untuk sampai ke bukit paralayang terbilang sangat mudah. Jika anda sudah sampai di pantai parangtritis anda tinggal mengikuti jalan yang mengarah ke perbukitan atau bertanyalah pada warga setempat. Untuk pengguna handphone android anda tinggal menggunakan fitur google maps untuk mendapatkan jalur ketempat tujuan. Dari bukit paralayang, kita juga dapat menikmati sunset dengan pemandangan yang luar biasa. Sejauh mata memandang, kita akan dimanjakan oleh hamparan pantai yang luas. Jika anda kesana ketika ada komunitas Paralayang yang sedang berlatih atau hanya sekedar berkumpul menyalurkan hobinya, anda bisa mencoba menaiki paralayang ini. Jadi adanya komunitas paralayang ini bisa anda jadikan sebagai salah satu tujuan wisata. Tetapi untuk mencoba Paralayang ini, anda dikenakan biaya alias tidak gratis, kemarin saya ditawari oleh salah satu anggota komunitas ini sebesar Rp 300.000,-/ orang untuk mencoba paralayang ini. Bukit Paralayang dan komunitas Paralayang merupakan wisata yang recomended..
Hasil jepretanku....
Paralayang dan keindahan alam
PETA JALAN MENGGUNAKAN GOOGLE MAP :
Posting Komentar