Kali ini saya akan memberikan cara / tutorial tentang menghapus / menghilangkan objek pada foto ntah itu foto orang, benda, atau hewan. Cara ini digunakan ketika di dalam foto kita terdapat objek orang, benda, atau hewan yang tidak sengaja tertangkap kamera. Foto sendiri merupakan media yang digunakan untuk menyimpan gambar. Perangkat elektronik yang biasa digunakan untuk mengambil gambar adalah kamera dan handphone berkamera.
Di era yang serba gadget ini, untuk mendapatkan sebuah foto orang tidak harus mempunyai sebuah kamera dengan spesifikasi canggih atau mahal karena dengan menggunakan handphone seperti smartphone, kita dapat menghasilkan foto yang bagus. Dengan fitur kamera pada smartphone, kita dapat berfoto kapan saja dan dimana saja. Berkembangnya teknologi smartphone, membuat meningkatnya kegiatan berfoto, seperti foto selfie. Melalui sebuah foto kita dapat membuat sebuah cerita atau mengabadikan moment moment penting yang sayang untuk dilewatkan. Menurut saya foto sangat erat hubungannya dengan wisata, pasti setiap orang yang sedang berwisata ke sebuah tempat wisata ingin mengabadikan moment tersebut dengan berfoto. Foto sendiri terdiri dari objek dan background. Bagaimana jika kita mengambil atau mempunyai sebuah foto dengan objek dan background yang bagus tetapi ada objek lain yang ikut terfoto. Seperti ketika kita sedang selfie, ternyata kamera menangkap objek orang yang sedang berjalan di belakang kita dan orang tersebut menghalangi latarbelakang pemandangan yang ada dibelakang kita, hal tersebut membuat hasil foto kita kurang memuaskan dan kelihatan kurang bagus. Lalu, apa bisa orang di dalam foto kita tersebut di hapus ? " tentu bisa ". Dengan menggunakan Software Adobe Photoshop, kita dapat menghapus objek pada foto tersebut.
Untuk tutorial / caranya silahkan ikuti langkah langkah dibawah ini :
3. Lakukan seleksi foto pada bagian yang ingin dihapus dengan Polygonal Lasso Tool yang ada di menu toolbox tadi.
Teknik seleksi disini, lakukan seleksi pada bagian luar objek, jangan terlalu dekat dengan objek karena proses ini menghilangkan objek yang diseleksi dan menutupi objek yang hilang tersebut dengan background.
Teknik seleksi disini, lakukan seleksi pada bagian luar objek, jangan terlalu dekat dengan objek karena proses ini menghilangkan objek yang diseleksi dan menutupi objek yang hilang tersebut dengan background.
Pilih -> Conten - Aware , pada kotak Use. Kemudian -> OK.
5. Ulangi langkah 3 - 4 sampai objek terhapus.
6. Dan terakhir, hasilnya akan seperti ini.
Lihat objek tangan pada foto sudah terhapus. Nah jika kamu mempunyai foto yang terdapat objek seperti orang di belakang foto kamu yang membuat jelek foto, kamu bisa menghapusnya dengan cara ini. Semoga bermanfaat dan Selamat mencoba..
Posting Komentar